VikingPersibClub 1993 Selayang Pandang:
Totalitas yang telah diberikan oleh Persib kala itu --- dijawab kembali dengan Totalitas oleh sekelompok pendukung Persib.. Mereka kemudian membentuk sebuah Komunitas yang sangat Militan dan memberikan segala letupan emosi mereka hanya untuk "sang Idola" Persib "Maung" Bandung. Justru dari sinilah kemudian terbentuk sebuah "Cikal Bakal " dari adanya sebuah Kelompok Supporter/Fans Club Sepak Bola, khususnya di kota Bandung.
Tepatnya pada tanggal 17 juli 1993, di sebuah rumah bahu di jalan Kancra No. 34 Buah Batu Bandung, ... beberapa pioner pioner suporter Persib mengadakan suatu pertemuan untuk membentuk sebuah wadah bagi kesaman rasa cintanya untuk Persib "Maung" Bandung.-- Melalui beberapa kali perdebatan --- akhirnya tercapailah sebuah kesepakatan dan komitmen yang merupakan sebuah Janji Moral untuk selalu menjaga kehormatan Persib Bandung,. dimanapun, Kapanpun dan dengan cara apapun. Menyadari hal tersebut, maka terwujudlah keinginan tersebut dengan melahirkan VIKING PERSIB CLUB.
Nama VIKING diambil dari nama sebuah suku bangsa yang mendiami kawasan Skandinavia di Eropa Utara. Suku bangsa tersebut terkenal memiliki karakter yang Keras, Gigih, Solid, Militan, Patriotis, Berani, tak kenal menyerah dan berjiwa Penakluk serta senang berpetualang. -- Semangat dan karakter seperti itulah yang dicoba untuk mendasari semangat dan karakter para Bobotoh Persib, -- karena dengan semangat dan karakter seperti itu Totalitas dari para Bobotoh Persib akan terus berkibar --- Selamanya, --- dan itu sangat diperlukan dalam menjaga kehormatan Persib "Maung" Bandung.
0 komentar:
Posting Komentar